BUKA BERSAMA MENUTUP RANGKAIAN OSPEK FIP UNY 2011

Rangkaian Orientasi Study dan Pengenalan Kampus Fakultas Ilmu Pendidikan resmi berakhir pada Sabtu 06 Agustus 2011 yang ditandai dengan wisuda ikon FIP, berupa burung hantu bertoga oleh Dekan FIP sehingga mahasiswa baru dinyatakan resmi menyandang mahasiswa FIP UNY. Acara pun dilanjutkan dengan buka bersama antara mahasiswa baru dengan Dekan, Prof. Dr. Achmad Dardiri, M.Hum, Wakil Dekan 3, Bambang Saptono, M.Si, Kasubag Kemahasiswaan & Alumni, Maryoto, SE dan  Kasubag Keuangan & Akuntasni Heri Widodo, SE.
Prof. Dr. Achmad Dardiri, M.Hum menghimbau agar para mahasiswa baru menjaga nama baik fakultas dan tidak melakukan hal-hal yang merugikan nama baik diri sendiri maupun lembaga. Selanjutnya beliau menyerahkan piagam kepada mahasiswa baru yang dinilai berprestasi selama mengikuti OSPEK. Acara pun semakin meriah dengan penampilan dari UKMF Musik CAMP dan grup nasyid KMIP yang menyanyi menghibur mahasiswa baru, serta pemutaran film dokumenter menemani buka bersama.
Yusuf Purnama selaku Ketua panitia OSPEK FIP pun berterima kasih kepada seluruh panitia yang telah bekerja keras selama kurang lebih 3 bulan untuk mempersiapkan OSPEK sehingga dapat terlaksana dengan lancar. (zulfa)