Dosen PGSD FIP UNY Presentasi di ISQAE 2013 Johor Bahru Malaysia

Dua dosen muda dari Prodi PGSD Fakultas Ilmu Pendidikan UNY, Sekar Purbarini Kawuryan, M.Pd. dan Supartinah, M.Hum., berkesempatan untuk mempresentasikan makalahnya dalam kegiatan seminar internasional ISQAE  International Seminar on Quality & Affordable Education di Johor Bahru Malaysia. Kegiatan seminar tersebut diadakan atas kerjasama Universiti Teknologi Malaysia (UTM), Universiti Malaya, Universitas Negeri Jakarta (UNJ), dan AKEPT (Higher Education Leadership Academy).

Seminar yang dilaksanakan pada tanggal 7 – 10 Oktober 2013 di KSL Hotel & Resort Johor Bahru dibuka oleh YB Tuan Hj Jais Hj Sarday, dilanjutkan oleh keynote speaker yaitu Prof. Dato’ Dr. Abdul Rashid Muhammad dan Prof. Dr. H. Djali. Acara ini diselingi dengan hiburan tarian Tampai Moden, Inang Asli, dan Zapin Pekajang. Setelah itu, dilanjutkan dengan sesi paralel yang terbagi menjadi 5 sesi.

Sekar Purbarini Kawuryan, M.Pd. mempresentasikan makalahnya dengan judul Utilization of Cultural Objects as Learning Media Themes “Area Where I Live” in The Fourth Grade Elementary School: A Study of The Implementation of Integrative Thematic Approach pada kelompok Educational Management, sedangkan Supartinah, M.Hum. mempresentasikan makalahnya dengan judul Contribution of Nusantara Children Classic Literature for Culture-Visioned Primary Education pada kelompok Teacher Education System, Early Childhood Education& Distance Education. Seminar yang diikuti oleh 150 presenter lebih dari 5 negara, di antaranya Indonesia, Malaysia, Iran, Pakistan, India, Bahrain tersebut berjalan dengan lancar. (sup/ant)