Yogyakarta, 10 November 2025 — Program Studi S1 Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta (FIP UNY) menggelar kegiatan Pembukaan Visiting Professor di Ruang Aula Abdullah Sigit, Lantai 3 FIP UNY, pada Senin, 10 November 2025 pukul 09.00 WIB.
Kegiatan ini menghadirkan Dr. Samsiah Binti Mohd Jais dari Universiti Pendidikan Sultan Idris (UPSI), Malaysia, sebagai narasumber utama dalam mata kuliah Literasi Kesehatan Mental.
Acara dibuka secara resmi oleh Dekan FIP UNY, Prof. Dr. Nurtanio Agus Purwanto, M.Pd., yang dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi salah satu bentuk komitmen FIP UNY dalam memperkuat jejaring internasional serta memperkaya wawasan akademik mahasiswa dan dosen.
“Melalui program Visiting Professor ini, kami berharap mahasiswa mendapatkan pengalaman belajar lintas budaya dan perspektif global dalam bidang bimbingan dan konseling, khususnya terkait literasi kesehatan mental,” ujar Prof. Nurtanio.
Turut hadir dalam acara tersebut Ketua Departemen PPB, Prof. Dr. Budi Astuti, M.Si., beserta jajaran dosen dan mahasiswa Prodi S1 & s2 BK FIP UNY.
Kegiatan Visiting Professor ini merupakan salah satu implementasi program internasionalisasi FIP UNY yang bertujuan memperkuat kolaborasi akademik antaruniversitas di kawasan ASEAN serta memperkaya materi perkuliahan dengan pendekatan berbasis riset dan praktik profesional dari negara lain.
Dengan hadirnya narasumber dari UPSI Malaysia, diharapkan kegiatan ini dapat memperluas wawasan mahasiswa FIP UNY mengenai isu-isu kesehatan mental, serta memperkuat pemahaman lintas budaya dalam konteks pendidikan dan konseling.