Yogyakarta, 23 Desember 2025 — Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta (FIP UNY) menerima kunjungan akademik dari Madrasah Aliyah (MA) Salafiyah Kajen pada Selasa (23/12/2025). Kegiatan ini disambut langsung oleh Wakil Dekan Bidang Riset, Kerja Sama, Sistem Informasi, dan Usaha FIP UNY, Dr. Cepi Safruddin Abdul Jabar, M.Pd.
Rombongan kunjungan akademik MA Salafiyah Kajen diikuti oleh sekitar 400 siswa, yang dibagi ke dalam dua lokasi kegiatan. Siswa laki-laki mengikuti rangkaian acara di Gedung Abdullah Sigit Hall, sementara siswi perempuan ditempatkan di Laboratorium PAUD Gedung Dakir FIP UNY. Pembagian lokasi dilakukan untuk menjaga kenyamanan dan efektivitas pelaksanaan kegiatan.
Kunjungan akademik ini bertujuan untuk mengenalkan dunia perguruan tinggi kepada siswa MA Salafiyah Kajen, khususnya Fakultas Ilmu Pendidikan UNY, serta memberikan wawasan awal mengenai kehidupan kampus, program studi, dan peluang melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.
Dalam sambutannya, Dr. Cepi Safruddin Abdul Jabar, M.Pd. menyampaikan apresiasi atas kepercayaan MA Salafiyah Kajen yang memilih FIP UNY sebagai tujuan kunjungan akademik. Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi motivasi bagi para siswa untuk mempersiapkan diri sejak dini dalam meraih pendidikan tinggi.
Kegiatan pengenalan kampus diisi oleh Dr. Riana Nurhayati, S.Pd. dan Muflikhul Khaq, M.Pd. sebagai narasumber. Keduanya memaparkan gambaran umum tentang Universitas Negeri Yogyakarta, Fakultas Ilmu Pendidikan, berbagai program studi yang tersedia, serta jalur masuk perguruan tinggi negeri. Sesi ini juga dilengkapi dengan pemaparan mengenai fasilitas pendukung akademik dan nonakademik di lingkungan FIP UNY.
Selama kegiatan berlangsung, para siswa tampak antusias mengikuti setiap sesi, ditandai dengan partisipasi aktif dalam diskusi dan tanya jawab bersama narasumber. Antusiasme tersebut menunjukkan tingginya minat siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.
Melalui kegiatan kunjungan akademik ini, FIP UNY berharap para siswa MA Salafiyah Kajen dapat memperoleh gambaran yang lebih jelas tentang dunia perguruan tinggi, meningkatkan motivasi belajar, serta memiliki kesiapan dan kepercayaan diri untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di masa depan.